Resep Cara Membuat Oblok Ayam Yang Lezat

Oblok ayam adalah salah satu menu kuliner warisan nusantara yang kudu untuk dilestarikan, menu oblok biasanya dibuat dari bebek muda, tapi kali ini kami akan membuat oblok ayam yang lezat. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan lalu ikuti langkah cara membuatnya. Berikut adalah resepnya.


Bahan :
  • 1 ekor ayam pejantan kemudian dipotong menjadi 4 bagian
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 lbr daun salam
  • 1 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 1 sendok makan air asam jawa
  • 1 batang daun bawang, iris
  • Air secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 5 siung bawang merah, iris tipis, goreng
Bumbu Halus :
  • 120 gram cabai rawit merah
  • 170 gram cabai rawit hijau
  • 13 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 1 sendok makan ketumbar
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 1 ruas jari kunyit
  • 3 ruas jari jahe
Cara membuat :
  1. Langkah pertama tumis dengan bumbu halus kemudian masukan salam, lengkuas, serai hingga wangi dan matang.
  2. Kemudian masukan ayam pejantan dan masukan daun bawang hingga berubah warna
  3. Selanjutnya masukan air secukupnya hingga terendam air dan berikan garam, masak pada api yang sedang hingga bumbu meresap ke dalam ayam , daging ayam menjadi empuk dan matang. Jangan lupa untuk diberikan air asam jawa aduk rata.
  4. Selanjutnya siapkan piring saji kemudian susun ayam dan berikan siraman tumisan bawang goreng serta minyak.
  5. Oblok ayam siap disajikan
Nah itulah cara membuat oblok ayam, mudahkan bunda? yuk praktekkan dirumah...selamat mencoba and happy cooking yah...
makananmu.com

Comments

Popular posts from this blog

Sup Ikan Jantung Pisang Khas Palu

Keripik Labu Kuning

Resep Cara Membuat Chow Mien (Mie kering cina) Yang Lezat