Cara Membuat Pempek Kulit Yang Mudah Untuk Anda Praktekkan
Pempek adalah salah satu makanan yang paling enak disajikan sebgai cemilan diwaktu santai. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan lalu praktkkan deh. Berikut adalah resepnya, selamat mempraktekkan yah
Bahan:
pempekmama.com
Bahan:
- 250 gram daging ikan tenggiri bagian yang merah, digiling halus.
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 4 siung bawang merah, iris halus
- 2 siung bawang putih, haluskan
- ½ sendok teh lada halus
- ¼ sendok teh penyedap rasa
- 1 sendok teh garam
- 2 butir telur ayam
- 100 ml air
- 250 gram tepung tapioka/sagu.
- ½ sendok teh boking pouder, diayak
- Campur daging ikan, air dan garam, kemudian aduk rata. boleh menggunakan mixer dengan kecepatan sedang.
- Setelah mengental masukkan telur, bawang merah, bawang putih, daun bawang, lada, baking pouder dan bumbu penyedap.
- Masukkan tepung tapioka/sagu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga mendapatkan adonan yang kental.
- Agar bentuk pempek kulit memiliki ukuran yang tidak berbeda satu sama lain. Bulatkan adonan dengan ukuran yang sama.
- Kemudian pipihkan adonan yang sudah dibulatkan tadi.
- Lalu letakkan dan kumpulkan pada wadah tersendiri, agar dapat menggorengnya pada waktu yang bersamaan.
- Selanjutnya panaskan minyak goreng, masukan goreng pempek yang sudah dipipihkan tadi ke dalam minyak goreng. tunggu sampai mengambang dan goreng hingga pempek berwarna kuning kecoklatan.
- Perlu diperhatikan Dalam menggoreng jangan dilakukan saat minyak goreng yang terlalu panas. Karena pempek akan masak pada bagian luarnya saja, sedangkan bagian dalamnya masih mentah
pempekmama.com
Comments
Post a Comment