RACIKAN JENGKOL KECAP PEDAS MANIS
Cara Membuat Jengkol Kecap Masak Pedas Manis. Aneka olahan jengkol atau jering ini termasuk banyak macam dan jenisnya dari hanya di goreng, semur, sambal, kalio/gulai, sampai rendang. Tapi kali ini kita masak dengan bumbu kecap pedas enak, untuk rasa pedas tergantung selera yang penting dapat rasa manis, asin, pedas dan gurihnya.
Resep jengkol kecap pedas ini patut Anda coba di rumah jika Anda memang penggemar atau penggila jengkol sejati dan sebaiknya Anda masak jengkol ketika pada hari weekend atau liburan, karena bau jengkol ini sangat membahayakan lingkungan sekitar. Bayangkan mulut Anda bau mengahadapi client, terkentut saat rapat kantor bisa-bisa Anda dipecat sama bos, dan kamar mandi kantor akan bau sekali sangat merepotkan cleaning service.
RESEP JENGKOL KECAP
BAHAN :
- 15 butir jengkol
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan kecap asin
- Gula merah secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Garam secukupnya
- 20 butir cabai kriting/cabe pedas
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 butir tomat
- Rebus jengkol dan beri sedikit garam hingga lembut dan empuk.
- Jika jengkol sudah empuk angkat dan tiriskan.
- Jengkol yang sudah ditiriskan dimemarkan (dipukul-pukul).
- Panaskan minyak dan tumis bumbu yang dihaluskan hingga wangi.
- Masukkan jengkol yang telah dimemarkan, kecap manis, kecap asin, gula merah, garam dan penyedap rasa. Aduk rata.
- Sajikan.
Comments
Post a Comment